6 Rahasia Berpikir Kritis

6 Rahasia Berpikir Kritis - Hallo sahabat suka suka, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 6 Rahasia Berpikir Kritis, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Sukses, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : 6 Rahasia Berpikir Kritis
link : 6 Rahasia Berpikir Kritis

Saat Anda ingin menyelesaikan permasalahan dalam perusahaan, terkadang Anda akan terpaku pada cara berpikir konvensional yang kaku. Berpikir secara kritis mungkin akan sulit jika Anda terbiasa berada dalam perusahaan yang memberikan aturan baku. Padahal berpikir secara kritis sangat diperlukan dalam mencari solusi atau membuat terobosan baru. Jangan salah, berpikir kritis bukan berarti sekedar mencari kesalahan.

Melihat definisinya dari Wikipedia, berpikir kritis adalah sebuah cara menentukan apakah sebuah klaim itu benar atau salah. Jadi berpikir kritis tidak hanya melihat kesalahan saja tapi juga melihat kebenaran.

Berikut ini adalah 6 rahasia berpikir kritis, yang diambil dari buku "The Advantage" karya Emma-Sue Prince:

1. Pertanyakan asumsi: Darimana pun asalnya, pertanyakan asumsi itu. Latih rasa penasaran Anda, cari tahu apa dan mengapa di balik semua hal karena itulah yang dilakukan oleh orang-orang yang berpikir kritis. Ketika dihadapkan pada sebuah situasi, mungkin Anda membuat beberapa asumsi secara otomatis tanpa berpikir lagi, Sekarang adalah saatnya Anda untuk mengubah hal itu dan mulai mempertanyakan segalanya.

2. Kumpulkan informasi: Kumpulkan sebanyak mungkin karena nantinya informasi tersebut akan sangat bermanfaat untuk Anda. Jangan pernah batasi pengetahuan Anda, perkaya dan perluaslah pengetahuan Anda tersebut dengan cara memperbanyak informasi baik melalui buku, internet, jurnal, studi lapangan dan lain sebagainya. Semakin banyak informasi yang Anda punya, akan membuat Anda semakin kaya akan pengetahuan sehingga tidak mudah tertipu, mampu menganalisa dengan baik dan bisa mengambil keputusan yang tepat berdasarkan hasil analisa fakta-fakta yang ada.

3. Think out of the box: Lihatlah masalah dari sudut pandang lain dan temukan kemungkinan-kemungkinan penyelesaian masalah yang mungkin tidak terpikirkan sebelumnya. Ada kalanya menjadi berbeda belum tentu selalu lebih baik, tapi paling tidak Anda bisa menemukan “titik buta” dari setiap masalah.

4. Kreatif: Anda tidak perlu menjadi ‘orang kreatif’, secara alami otak memiliki kemampuan untuk berpikir secara kreatif. Lihat peluang pada saat orang lain menganggapnya sebagai hambatan. Eksplorasilah cara-carai baru yang kreatif dan inovatif dalam menghadapi dan menyelesaikan sebuah masalah.

5. Sediakan waktu untuk refleksi: Luangkan waktu untuk merefleksikan dan memikirkan prioritas dalam setiap proses pengambilan keputusan. Waktu 5 menit saja bisa membuat perbedaan, karena dalam waktu yang singkat tersebut dapat menjadikan proses pemikiran dan pembuat keputusan yang baik dan mendasar dalam pikiran Anda.

6. Jujur dan terbuka: Berkomunikasilah dengan jelas, jangan berbohong atau mengada-ada, dan jangan memalsukan pengetahuan. Persiapkan pertemuan atau presentasi dengan baik sehingga Anda tidak perlu ‘mengisi kekosongan’ presentasi Anda yang buruk. sediakan waktu Anda untuk melakukan hal-hal dengan baik dan benar.


Demikianlah Artikel 6 Rahasia Berpikir Kritis

Sekianlah artikel 6 Rahasia Berpikir Kritis kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 6 Rahasia Berpikir Kritis dengan alamat link https://suksasukagw.blogspot.com/2016/07/6-rahasia-berpikir-kritis.html

0 Response to "6 Rahasia Berpikir Kritis"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel